Modus Pinjam Motor Tak Taunya Duplicate Kunci dan Dicuri

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO -MS (29) warga Dusun Mentasan Desa Mentasan Kecamatan Kawunganten harus berurusan dengan polisi.

Pasalnya tersangka mengambil sepeda motor milik Ajan warga Desa Gandrungmangu Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap pada Jumat 30 Agustus 2019.

Ajan sebelumnya sempat meminjamkan sepeda motornya kepada pelaku dan tak merasa curiga. Namun tidak diduga, pelaku meminjam sepeda motor Ajan sudah ada niatan untuk menduplicate kunci motor guna dicuri.

Usai menduplicate kunci motor, pelaku mengembalikan sepeda motor milik ajan ke kontrakannya di jalan Duren Kelurahan Tegalreja Kecamatan Cilacap Selatan Kabupaten Cilacap.

Jumat 30 Agustus 2019, Ajan panik dan tak mendapati sebuah unit sepeda motornya di kos-kosan. Lalu Ajan melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Cilacap Selatan.

Kapolres Cilacap AKBP Djoko Julianto melalui Kasat Reskrim AKP Onkoseno G. Sukahar dengan didampingi Kapolsek Cilacap Selatan AKP Bambang Ismanto menjelaskan.

Pelaku mengambil sepeda motor milik korbannya dengan cara mudah. Sebab sebelumnya pelaku meminjam sepeda motor korban dengan menduplikatkan kunci kontak motor.

“Unit Reskrim Polsek Cilacap Selatan berhasil menangkap seorang pelaku berinisial MS (29) beserta barang bukti sepeda motor hasil kejahatan.” Kata Kasaf Reskrim saat konferensi pers di Mapolres Cilacap, Senin (9/9/2019) kemarin.

Sedangkan dari laporan yang diperoleh dari Kapolsek Cilacap Selatan AKP Bambang Ismanto. Bahwa setelah diselidiki dan mendasari laporan dari masyarakat, kemudian Anggota reskrim Polsek Cilacap selatan melakukan olah tkp.

“Petugas berhasil menangkap pelaku di daerah Binangun saat akan menjual sepeda motor hasil kejahatan.” Ucap Kapolsek.

Lebih lanjut, Polisi berhasil menyita barang bukti dari tangan pelaku. Yaitu berupa sepeda motor honda vario 110 warna abu abu tahun 2017, no. Pol R 4950 MN serta Satu buah kunci kontak sepeda motor duplikat.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait