Parah, Mas Black asal Banyumas Viral Remehkan Tim Medis, Didatangi Polisi Malah Tak Ada di Rumah

cilacap info featured
cilacap info featured

Kemudian lantas Mas Black tersebut dikirimi pesan dengan maksud untuk menasihati, namun hal itu dijawab dengan jawaban yang mengejutkan.

Akun tersebut malah menantang kepada tim medis untuk maju menghadapnya dan Bahkan menuliskan kalimat tantangan, bahwa dia berani disuntik corona. Tak tanggung – tanggung dia menantang untuk disuntikkan coronavirus stadium 4.

Mas Black, Bahkan menunjukan identitas yang dimilikinya seperti KTP, lantas percakapan tersebut turut diunggah ke media sosial hingga viral.

Keviralan tersebut juga diketahui oleh Polresta banyumas, namun ketika didatangi petugas kepolisian malah dia tidak ada di rumah.

Namun dia, kemudian menghubungi polresta banyumas dan mengklarifikasinya. Dalam klarifikasinya yang diberitakan laman Detikcom.

Pria bernama Adi itu kemudian mengklarifikasinya, seperti berikut.

“Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarokatu. Saya Adis Setianto dari Banyumas, pada kesempatan kali ini saya ingin mengklarifikasi terkait yang sedang viral yaitu yang di-posting di akun sosial media perihal tantangan dan kritikan terhadap tenaga medis untuk menyuntikkan virus Corona ke dalam tubuh saya,” ujarnya.

“Dalam hal ini saya ingin meminta maaf terlebih dahulu kepada seluruh masyarakat, khususnya tenaga medis apabila isi chat pribadi saya tersebut menyinggung perasaan,” sambung Adis.

Referensi : Detik.com

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait